Di Festival 1 Syuro, Danramil Mertoyudan Cek Harga Minyak Goreng

    Di Festival 1 Syuro, Danramil Mertoyudan Cek Harga Minyak Goreng
    Danramil 11 Mertoyudan dan Unsur Muspika Cek Harga Migor

    MAGELANG, - Danramil 11 Mertoyudan Kapten Arm Mashudi Pitoyo bersama unsur Muspika lain melakukan pengecekan harga minyak goreng di wilayah Kecamatan Mertoyudan, termasuk di arena Festival Sutan 1 Syuro di Lingkungan Sutan Kelurahan Sumberejo Mertoyudan, Jum'at (29/07).

    Pengecekan harga dan ketersediaan minyak goreng itu dilaksanakan untuk memastikan ketersediaan minta goreng masih tercukupi dan harga masih sesuai dengan ketentuan dari pemerintah. 

    Danramil Mertoyudan Kapten Arm Mashudi Pitoyo mengatakan, pengecekan ini dilakukan untuk memantau harga eceran minyak goreng di pasaran wilayah Mertoyudan. Selain itu juga untuk memastikan ketersediaan minyak goreng. 

    Kapten Mashudi Pitoyo menghimbau kepada masyarakat untuk tidak khawatir dan melakukan panic buying terhadap produk minyak goreng karena untuk ketersediaan saat ini cukup aman.

    "Ketersediaan minyak goreng di wilayah Mertoyudan cukup aman, dan harga masih sesuai dengan ketentuan pemerintah" kata Kapten Pitoyo saat peninjauan stand UMKM di Festival Sutan 1 Syuro.

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Kasdim Pimpin Apel Pagi Anggota Kodim 0705/...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 21/ Kajoran Manfaatkan Komsos...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Pilkada Serentak 2024: Forkopimda dan Kapolresta Magelang Pastikan TPS Aman dan Kondusif  
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?

    Ikuti Kami